Selasa, 10 November 2015

Water Cannon Dropping Air Bersih

WONGSOREJO - Kemarau panjang di Banyuwangi rupanya menarik simpati berbagai kalangan, di antaranya aparat kepolisian. Mereka mengirimkan bantuan air bersih kepada penduduk di Dusun Kampung Tengah, Desa Bangsring, Kecamatan Wongsorejo.

Ada 9.000 liter air bersih yang disalurkan kepada 65 kepala keluarga yang tinggal di sana. Menariknya, distribusi air bersih itu menggunakan kendaraan water canon. Kendaraan itu biasanya digunakan untuk menghalau aksi unjuk rasa.

Pengiriman air bersih itu cukup jauh. Kendaraan lapis baja itu harus membelah hutan dengan medan yang terjal dan berbatu. Pengarahan satu unit water canon sebagai pengangkut air bukan tanpa alasan. Kapasitas air yang lebih besar dari truk tangki menjadi alasannya.

Hal itu yang menyebabkan mobil rantis tersebut dijadikan sarana mengangkut air menuju permukiman warga.  "Kapasitasnya lebih besar...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar