Kamis, 24 September 2015

Ingatkan Pentingnya Salat Berjamaah

SEMENTARA itu, ribuan warga memadati Masjid Agung Baiturrahman (MAB), Banyuwangi untuk melaksanakan salat Idul Adha, kemarin. Saking banyaknya warga yang datang, jamaah salat id meluber sampai ke jalan raya hingga Taman Sri Tanjung.

MAB mulai dipenuhi jamaah yang hendak melaksanakan salat id sejak pukul 05.00. Dalam salat id kemarin yang bertindak sebagai khotib adalah Drs. KH. Achmad Qusyairi. Tema khotbah tentang hari raya kurban yang menekankan meningkatkan salat wajib lima waktu berjamaah.

Menurut Qusyairi, kesibukan di duniawi janganlah sampai mengesampingkan salat berjamaah. Meski salat jamaah tergolong sunah, namun jika salat jamaah lebih sering dilaksanakan akan mendapatkan lebih banyak pahalanya.

'Salat itu lebih penting dari segalanya, apalagi salat berjamaah," kata Achmad Quraisyi dalam khotbahnya. Setelah khotbah selesai, seluruh jamaah...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar