BANYUWANGI - Sehari setelah ditetapkan sebagai kontestan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Banyuwangi 2015, pasangan Abdullah Azwar Anas-Yusuf Widyatmoko (Dahsyat) dan Sumantri Soedomo-Sigit Wahyu Widodo (Su-Si) langsung mendeklarasikan komitmen pemilu damai kemarin (25/8).
Kedua pasangan calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) itu menyatakan siap dipilih dan tidak dipilih pada coblosan 9 Desember 2015 mendatang. Deklarasi kesepakatan damai yang difasilitasi Polres Banyuwangi itu berlangsung di Gedung Korpri.
Selain berkomitmen siap dipilih dan siap tidak dipilih, kedua pasangan kandidat juga menyatakan siap melaksanakan pilbup dengan jujur, adil, santun, dan bermartabat. Kedua pasangan calon juga sepakat tidak mengangkat isu suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA).
Tidak hanya itu, pasangan Dahsyat dan Su-Si juga be...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar