Rabu, 28 Februari 2018

Lakukan Pengeroyokan, Tiga Preman Kampung Diringkus Polisi

MUNCAR - Sempat menghilang, tiga pelaku pengeroyokan akhirnya ditangkap anggota Polsek Muncar, Kamis (28/2/2018) kemarin. Ketiganya diringkus di Pelabuhan Muncar usai melaut bersama nelayan.

Pelaku adalah Imron Sadewo, 21; Moh. Faisol, 27, dan Edo Faisal Fani, 19, semuanya warga Dusun Palurejo, Desa Tembokrejo, Kecamatan Muncar.

"Kita tangkap di pelabuhan," cetus Kapolsek Muncar, Kompol Toha Chairi melalui Kanitreskrim Iptu Eko Darmawan.

Ketiga tersangka itu, jelas Kanitreskrim, telah dimasukkan dalam daftar pencarian orang (DPO) karena kabur saat akan ditangkap....

PT Jaya Ancol Akan Buka Wahana di Banyuwangi

BANYUWANGI - Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol, Paul Tehusijarana, sebagai pengelola wisata terpadu Taman Impian Jaya Ancol di Jakarta rencananya bakal mengembangkan investasi pariwisatanya di Banyuwangi. Ketersediaan akses dan potensi alam membuat Banyuwangi dinilai tepat sebagai lokasi pengembangan Wahana wisata.

Paul Tehusijarana mengatakan, ketertarikan Ancol untuk investasi ke Banyuwangi setelah bertemu Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas di sebuah forum setahun lalu.

"Saya bertemu Pak Anas di Mandiri Investment Forum. Mendengar cerita...

Zona Merah Diperluas Sepihak, Taksi Online dan Konvensional Geger

KALIPURO - Sejumlah sopir taksi online mendatangi Kantor Desa Ketapang, Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi, Senin (26/2/2018) lalu.

Kedatangan mereka adalah untuk meluruskan lagi masalah terkait zona merah yang disetujui sepihak di wilayah Desa Ketapang. Mereka tidak ingin zona merah yang awalnya sudah disetujui oleh kedua pihak diperluas lagi.

Kejadian bermula ketika seorang sopir taksi online, Mohammad Soleh, 45, mendapat orderan penumpang di Stasiun Banyuwangi Baru pukul 10.00 Sabtu (24/2) lalu. Saat tiba di lokasi, Soleh menyuruh p...

3 Hari Menghilang, Siswi MTs di Banyuwangi Akhirnya Pulang

BANYUWANGI – Siti Nur Aisah Purnamasari (14) siswi MTs Darunnajah kelas 7 yang sebelumnya dikabarkan hilang tiga hari lalu, akhirnya kembali ke rumahnya di Jl Wijinongko, Kelurahan Sobo, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi, Rabu (28/2/18) kemarin.

Aisah sendiri menghilang setelah keikutsertaannya dalam acara istighotsah pada Sabtu (24/2/18) bersama teman-temannya. Saat itu Aisah mengenakan baju hitam putih kotak-kotak, jilbab hitam, celana jeans abu-abu dan membawa motor Yamaha Jupiter Z warna merah nopol P-2606-V. Namun menurut informasi bebera...

Selat Bali Sepi Ikan, Puluhan Ribu Nelayan Terancam

BANYUWANGI – Berdasarkan data Dinas Perikanan dan Pangan (DPP) Banyuwangi, jumlah nelayan hingga tahun 2018 ini mencapai 25.650 orang. Dari 25.650 nelayan itu, sebagian besar menangkap ikan di laut Selat Bali. Mereka tinggal di beberapa lokasi pantai sepanjang garis pantai Banyuwangi yang mencapai 175,8 kilometer. Karena itu, saat laut Selat Bali sepi tangkapan ikan, maka puluhan ribu nelayan itu terancam. Aktivitas nelayan yang biasa mereka lakukan secara turun-temurun, tidak bisa dilakukan karena tidak ada lagi yang bisa diburu. "Dari 25.650 nelayan itu, operasinya menggunakan 6.500 unit kapal. Kapal nelayan itu diba...

Selat Bali Sepi Ikan, Ribuan Nelayan Terancam

 BANYUWANGI – Berdasarkan data Dinas Perikanan dan Pangan (DPP) Banyuwangi, jumlah nelayan hingga tahun 2018 ini mencapai 25.650 orang. Dari 25.650 nelayan itu, sebagian besar menangkap ikan di laut Selat Bali. Mereka tinggal di beberapa lokasi pantai sepanjang garis pantai Banyuwangi yang mencapai 175,8 kilometer. Karena itu, saat laut Selat Bali sepi tangkapan ikan, maka puluhan ribu nelayan itu terancam. Aktivitas nelayan yang biasa mereka lakukan secara turun-temurun, tidak bisa dilakukan karena tidak ada lagi yang bisa diburu. "Dari 25.650 nelayan itu, operasinya menggunakan 6.500 unit kapal. Kapal nelayan itu dibagika...

Bupati Jepara Belajar Pariwisata Ke Banyuwangi

BANYUWANGI - Seiring perkembangannya yang terus melaju selama tujuh tahun ini, Banyuwangi tak henti-hentinya menerima kunjungan kerja (kunker) dari berbagai daerah. Salah satunya, Bupati Jepara Ahmad Marzuqi yang langsung datang ke Banyuwangi untuk belajar tentang pariwisata.

Tidak tanggung tanggung, Bupati Ahmad mengajak 18 orang jajarannya ke kabupaten di ujung timur Jawa Timur itu. Diantaranya, asisten pemerintahan dan kesra, asisten perekonomian dan pembangunan, Kepala Dinas PUPR, Kabag Umum  dan Kabag Pembangunan Setda Kabupaten Jepara, serta Kepala Inspektorat.

Baca selengkapnya

Terbukti Bersalah, Aktivis M. Yunus Wahyudi Divonis 4 Bulan Penjara

BANYUWANGI - Mejelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Banyuwangi menjatuhkan vonis empat bulan penjara kepada terdakwa M Yunus Wahyudi, Rabu (28/2/2018).

Pria asal Dusun Kaliboyo, Desa Kradenan, Kecamatan Purwoharjo tersebut dinilai terbukti bersalah menimbulkan rasa kebencian atas pernyataannya terkait "Kyai Perampok". Dia dinilai melanggar pasal 42A ayat (2) dan pasal 28 ayat (2) UU ITE.

"Menjatuhkan vonis empat bulan penjara kepada terdakwa M Yunus Wahyudi," kata Hakim Ketua, Saptono, SH, MH, di ruang sidang Garuda Pengadilan Negeri Banyuwangi, Rabu (28/2/2018).

...

Stok Menipis, Harga Cabai Rawit Meroket

GENTENG - Harga cabai rawit di pasaran melonjak. Di Pasar Induk Genteng, Desa Genteng Kulon, Kecamatan Genteng, harga cabai rawit super tembus Rp 50 ribu per kilogram.

Kenaikan harga cabai yang terjadi sejak empat hari sebelumnya tersebut diduga karena stok yang semakin menipis. Diperkirakan, harga cabai ini juga masih terus akan naik.

"Harga cabai belum akan menunjukkan turun, justru akan naik terus," terang Syaifullah, 30, salah satu pedagang cabai di Pasar Induk Genteng.

Pria asal Desa Sumbersari, Kecamatan Srono tersebut mengatakan, harga cabai itu sebelumnya relatif...

Tiga Tahun Terakhir, Produksi Ikan Tangkap Banyuwangi Merosot

BANYUWANGI - Dalam tiga tahun terakhir produksi ikan tangkap di Kabupaten Banyuwangi terus merosot. Jika normalnya rata-rata produksi ikan tangkap setiap tahun mencapai 66 ribu ton, dalam tiga tahun belakangan ini produksinya di bawah angka 66 ribu ton.

Turunnya produksi ikan tangkap Banyuwangi dimulai sejak tahun 2015. Tahun itu, nelayan Banyuwangi hanya mampu memproduksi ikan segar sekitar 61.178 ton saja. Penurunan produksi itu berlanjut pada tahun 2016 yang anjlok cukup tajam. Produksi ikan tangkap yang dihasilkan nelayan turun lagi menjadi 44.182 ton.

...

Selasa, 27 Februari 2018

Acungkan Dua Jari, Kades Aliyan Diperiksa Panwaslu Rogojampi

BANYUWANGI – Akibat mengacungkan dua jari tangan kanan yang diduga sebagai simbol dukungan tehadap paslon Gubernur dan Wagub Jatim No urut 2, Kades Aliyan, Kecamatan Rogojampi, Anton Sujarwo menjalani pemeriksaan untuk klarifikasi di Kantor Panwaslu Kecamatan Rogojampi oleh Ketua Panwaslu Irfan Hidayat beserta anggotanya, Selasa (27/2/18) pukul 10.30 WIB hingga 12.30 WIB.

"Acungan dua jari tangan kanan berkonotasi mengarah pada dukungan paslon nomor urut 2, Saifullah Yusuf - Puti Guntur Soekarno (Gus Ipul-Puti)," jelas Ketua Panwaslu, Irfan Hidayat.

Baca selengkapnya

Puluhan Kades Jamin Penangguhan Penahanan Agus Tarmidi

BANYUWANGI - Usai ditetapkan sebagai tersangka, Agus Tarmidi (AT) Kepala Desa Wonosobo, Kecamatan Srono yang tersandung kasus hukum resmi menjadi penghuni rumah tahanan (rutan) Mapolres Banyuwangi, Minggu (25/2/18).

Kuasa hukum AT, Eko Sutrisno berencana akan mengajukan permohonan penangguhan penahanan. Para kepala desa di Banyuwangi siap menjadi penjamin.

“Kami menunggu tanda tangan dari para kades. Setelah lengkap, segera kita ajukan penangguhan penahanan. Kalau bisa hari ini,” ungkap Eko Sutrisno, Selasa (27/2/2018).

Baca selengkapnya

Hati-Hati, Jalan Menuju Wisata Grajagan Bergelombang

PURWOHARJO -  Bagi warga yang ingin berlibur ke Pantai Grajagan, Desa Grajagan, Kecamatan Purwoharjo hendaknya berhati-hati. Selain sempit, jalan raya yang ada di tengah hutan jati itu banyak yang berlubang dan bergelombang, kemarin (27/2/2018).

Muhammad Daris (26), salah seorang warga Desa Karetan, Kecamatan Purwoharjo mengatakan, jalan menuju Desa Grajagan itu sering dikeluhkan warga karena cukup membahayakan. Meski aspal di jalan baik, tapi bergelombang.

"Jalannya ngombak naik turun, kalau kecepatan tinggi bisa terjungkal," katanya.

...

Mondar-mandir di Sekitar Musala, Pria Misterius Ini Ditangkap Banser di Gambiran

BANYUWANGI - Seorang pria misterius yang tingkahnya seperti orang gila ditangkap warga dan anggota Banser Ansor setelah sebelumnya terlihat mondar-mandir di sekitaran Musala Sunan Kalijaga di Desa Purwodadi, Kecamatan Gambiran, Banyuwangi, Senin (26/2/2018).

Sebelum ditangkap, warga bersama Kepala Dusun Krajan (Desa Purwodadi) Hadi Winarto terus mengawasi perilaku aneh pria itu, dan selanjutnya melaporkan ke anggota Banser yang sedang menjaga keamanan di acara istighotsah yang tidak jauh dari lokasi itu.

Pasalnya, pria misterius yang tidak membawa kartu identitas itu masuk ke Musala Sunan Ka...

Sepeda Motor vs Avanza, Satu Luka Parah

BANYUWANGI - Nining Umriyah (37) mengalami luka cukup parah setelah sepeda motor yang di kendarainya bertabrakan dengan mobil di kawasan jalan Raya Jember tepatnya depan dokter wirianto masuk Desa Laban Asem, Kecamatan Kabat, Banyuwangi, Selasa (27/2/2018) Pukul 12.30 WIB.

Wanita asal Dusun Krajan Timur RT 02 RW 01 Desa Laban Asem, Kecamatan Kabat tersebut mengalami luka robek pada kepalanya serta luka lecet pada tangan dan kakinya.

Kanit Lantas Polsek Rogojampi Ipda Heru Selamet ...

Ribuan Anak Berkebutuhan Khusus Banyuwangi Saling Unjuk Kreasi dan Prestasi

BANYUWANGI - Pemkab Banyuwangi menggelar Festival Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) yang diikuti lebih dari 1.500 anak disabilitas di Pendopo Sabha Swagata Banyuwangi, Selasa (27/2/2018).

Dalam festival tersebut mereka saling unjuk kreasi menampilkan bakat dan keahliannya. Ada yang jadi dalang, bermain catur, menari, hingga menjadi pendongeng.

"Festival ini menjadi ajang unjuk keterampilan dari anak-anak penyandang disabilitas. Mereka menampilkan berbagai bakat kepada publik. Kita menyaksikan betapa kerennya anak-anak ini," ujar B...

Askab Minta Payung Hukum Program PTSL

BANYUWANGI - Puluhan Kepala Desa (Kades) yang tergabung dalam Asosiasi Kepala Desa Kabupaten Banyuwangi (Askab) mendatangi Kantor DPRD Banyuwangi, Senin (26/2/2018) siang.

Para Kades tersebut mendesak penerbitan payung hukum program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Mereka hadir di kantor wakil rakyat ini dalam rangka menghadiri rapat hearing yang telah diajukan sebelumnya, terkait pembahasan program tersebut secara Nasional. Mura'i wakil ketua Askab memgatakan, hal itu dilakukan karena saat ini sudah terbit Instruksi Presiden (I...

Senin, 26 Februari 2018

Jadi Tempat Pengepul Benur Lobster, Rumah Kos di Giri Digerebek Polisi

BANYUWANGI - Diduga jadi lokasi pengepulan benur lobster, sebuah rumah kos di Kelurahan Mojopanggung, Kecamatan Giri digerebek Satreskrim dan Satpolairud Polres Banyuwangi, Selasa (27/2/2018) Pukul 09.00 WIB.

Petugas menggeledah tiga kamar yang diduga tempat menyimpan benur-benur lobster. Ternyata benar, dari tiga kamar tersebut disulap menjadi tempat penyimpanan lobster, lengkap dengan kolam dan mesin penghasil gelembung udara (aerator).

"Setelah melakukan pengintaian selama seminggu, anggota kami berhasil menemukan lokasi pengepulan benur lobs...

Baznas Bantu Korban Puting Beliung di Muncar

BANYUWANGI - Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) Banyuwangi memberikan bantuan kepada para korban angin puting beliung di Dusun/Desa Kedungringin dan Dusun Kedungdandang, Desa Tapanrejo, Kecamatan Muncar, Senin (26/2/2018) kemarin.

Baznas Banyuwangi mengucurkan dana sebesar Rp 14 juta untuk korban puting beliung. Dana itu diberikan pada dua korban bencana angin puting beliung di Dusun/Desa Kedungringin dan Dusun Kedungdandang, Desa Tapanrejo, Kecamatan Muncar.

"Kita bantu dua korban yang rumahnya rusak parah, setiap korban sebesar Rp 7 juta untuk membangun rumahnya," ujar ketua Komisioner ...

Dengan Gancang Aron, Pasien Tak Perlu Antre Obat di RSUD Blambangan

BANYUWANGI - Dengan Program "Gancang Aron" pasien rawat jalan RSUD Blambangan tak perlu lagi antre obat. Pasien yang mendapat resep bisa menuju Depo Farmasi Delivery di lantai satu RSUD.

Pasien bisa menanyakan kepada petugas Depo, apakah mendapatkan fasilitas gratis atau tidak. Bila resep memenuhi syarat untuk diantar, pasien akan mendapat lembar biru untuk mengecek kebenaran obat saat sampai. Kemudian pasien mendapat edukasi lalu bisa langsung pulang dan beristirahat di rumah.

Selanjutnya, obat diantarkan kepada pasien oleh Go-Jek dalam waktu...

Tingkatkan Kedisiplinan, Satlantas Polres Banyuwangi Gelar Lomba PBB

BANYUWANGI - Satlantas Polres Banyuwangi menggelar lomba peraturan baris berbaris (PBB) dan 12 gerakan lalu lintas tingkat sekolah dasar (SD) se-Banyuwangi di gelanggang olahraga (GOR) Tawang Alun, kemarin (26/2/2018).

Acara dibuka langsung oleh Kapolres Banyuwangi AKBP Donny Adityawarmail dan dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Banyuwangi Sulihtiyono.

Kapolres Banyuwangi AKBP Donny Adityawarman dalam sambutannya mengatakan, lomba PBB merupakan salah satu Wujud pembentukan karakter generasi muda Indonesia dan juga mengembangkan cinta tanah air, serta mempertebal semangat ke...

Komunitas Milenial Segobang Siap Menangkan Gus Ipul–Mbak Puti

BANYUWANGI - Komunitas Milenial Segobang (Kumbang) di Desa Segobang, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, siap memenangkan pasangan Cagub-Cawagub Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Mbak Puti (Gusti), Minggu malam (26/2/2018).

Kumbang yang mayoritas terdiri dari anak-anak muda tersebut mengaku siap turun gunung untuk pemenangan Gusti.

“Kumbang ini kompak. Mereka ingin pasangan Cagub-Cawagub nomor 2, Gusti menang Pilgub. Dan mereka siap turun gunung membantu kampanye Gusti,” kata Agus, salah satu kader PDI Perjuangan.

Menurutnya, semangat Kumbang cukup be...

Pulang dari Sudan, Brigadir Tri Pepri Terima Penghargaan dari Kapolres Banyuwangi

BANYUWANGI – Dihadapan para pejabat utama dan barisan personil dalam gelaran apel pagi, Kapolres Banyuwangi AKBP Donny Adityawarman, SIK, MSi memberikan penghargaan kepada Brigadir Tri Pepri Alfian, SH yang telah menyelesaikan tugas misi pemeliharaan perdamaian dunia di Dargur Sudan,  Senin (26/2/18).

Penghargaan itu sebagai bentuk apresiasi Kapolres Banyuwangi pada personel Satintelkam Polres Banyuwangi yang tergabung dalam Satgas Garbha II Formed Police Unit (FPU) Indonesia Garuda Bhayangkara IX tersebut.

“Tugas sebagai pasukan per...

Sambut Pertemuan IMF-Bank Dunia, Bupati Anas Menghadap Menko Luhut Panjaitan

BANYUWANGI - Pertemuan tahunan Dana Moneter Internasional (International Monetary Fund/IMF) dan Bank Dunia (World Bank) akan dihelat di Bali pada Oktober 2018 mendatang. Dalam ajang yang diikuti 18.000 delegasi dari 189 negara itu, Bandara Banyuwangi ditunjuk sebagai bandara pendukung Bandara Ngurah Rai. Sebab, sebagian rombongan akan mendarat di Banyuwangi.

Kesempatan itu dimanfaatkan Banyuwangi untuk mengungkit ekonomi lokal, termasuk dari sektor wisata dengan penyiapan sejumlah paket tur untuk delegasi dari luar negeri. Guna pemantapan kesiapan tersebut, Bupati Bany...

Hendak Menyeberang, Nenek di Kabat Tewas Ditabrak Motor

BANYUWANGI - Suwarti (60), seorang nenek asal Dusun Krajan RT 01 RW 03 Desa Tambong, Kecamatan Kabat, meninggal dunia setelah ditabrak pengendara sepeda motor di kawasan Jalan Raya Kabat–Rogojampi tepatnya utara jembatan tambong Dusun Krajan RT 01 RW 02 Desa Kabat, Kecamatan Kabat, Minggu (25/2/2018) Pukul 12.00 WIB.

Kanit Lantas Polsek Rogojampi Banyuwangi, Ipda Heru Selamet mengatakan, menurut keterangan sejumlah saksi mata, awalnya sepeda motor honda supra X bernopol DK 5132 UG yang di kemudikan oleh Mansur Suprapto (59) warga Dusun Krajan RT 01 RW 02 De...

Meriahnya Parade 150 Perahu Hias di Selat Bali

Lewati Watudodol hingga Pantai Cemara KALIPURO - Parade perahu hias di Pantai Warudoyong, Kelurahan Bulusan memeriahkan peringatan hari ulang tahun (HUT) Kecamatan Kalipuro ke-22, Minggu (25/2/2018) kemarin. Sebanyak 150 perahu hias berjajar beriringan melintasi Selat Bali. Parade tersebut tak hanya menyedot perhatian warga Kalipuro, warga Bali pun ikut menyaksikan tontonan gratis tersebut. Perairan Selat Bali pun mendadak menjadi pusat perhatian. Ratusan warga tumpah ruah di sepanjang Pantai Warudoyong, Kelurahan Bulusan untuk menyaksikan kemeriahan 150 perahu tradisional yang tengah beriringan melintasi Selat Bali.

Minggu, 25 Februari 2018

Blusukan ke Pasar Rogojampi, Gus Ipul Nyanyi 'Kabeh Sedulur' Versi Osing Bareng Pengamen

BANYUWANGI - Di hari ke-2 kunjungannya ke Banyuwangi, Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) memilih untuk blusukan ke Pasar Rakyat Rogojampi, Senin (26/2/2018).

Bagi keponakan KH Abdurahman Wahid (Gus Dur) tersebut, kunjungan ini merupakan yang kesekian kalinya. Pasalnya, hampir tiap ada kesempatan, dia selalu menyempatkan diri mampir dan berdialog dengan para pedagang pasar rakyat.

Dalam kunjungannya di pasar Rogojampi, Gus Ipul mendapat kejutan dari pengamen. Tiga pengamen itu tiba...

Keren! Warga Banyuwangi Sulap Selokan Jadi Kolam Ikan Lele

 

BANYUWANGI - Budi daya ikan lele lazimnya dilakukan di kolam atau tambak. Namun, warga perumahan Agus Salim Residance, Kelurahan Taman Baru, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi justru beternak ikan lele di got atau selokan.

Menariknya, ikan lele yang dibudidaya di selokan tidak mengeluarkan bau yang mengganggu warga perumahan dan tetap menggunakan air bersih. Kini sudah ada 4 titik kolam lele di selokan yang dikelola warga perumahan.

Inovasi pemanfaatan selokan menjadi kolam lele, dimulai melalui kelompok belajar bernama Padepokan Agus Salim Residance (ASR). Sebuah kel...

Pejudi Togel Asal Telemung Ditangkap Polisi

BANYUWANGI - Jajaran Unit Reskrim Polsek Kalipuro meringkus pelaku judi toto gelap (Togel) asal Dusun Gedor RT 03 RW 02 Desa Telemung, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi. Pelaku yang diketahui bernama Busahwan alias Pak Rik (60) ditangkap di kediamannya, Sabtu (24/2/18) pukul 18.00 WIB.

"Busahwan melayani pembeli melalui telepon seluler di rumahnya, selanjutnya direkap di sebuah kertas dan disetorkan kepada seorang pengepul,” jelas Kapolsek Kalipuro AKP I.K. Wijaya, Minggu malam (25/2/18).

Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap pelaku, apa...

Mengintip Keindahan Grand Watu Dodol, Pantai Terbersih se-ASEAN di Banyuwangi

BANYUWANGI - Kementrian Pariwisata menunjuk Kabupaten Banyuwangi mewakili Indonesia dalam kompetisi Kota Wisata Bersih tingkat ASEAN atau ASEAN Clean Tourist City Award (ACTC) 2017 beberapa waktu lalu.

Dalam kompetisi itu, Banyuwangi bersaing dengan kota lain di Asia Tenggara untuk meraih penghargaan tertinggi tingkat ASEAN bidang pariwisata.

Dan melalui keterangan tertulis akhir Januari lalu, Indonesia menyabet total 18 penghargaan dalam ajang Asean Tourism Forum (ATF) 2018 dan ASEANTA (ASEAN Tourism Associations) ...

Tahun 2018, Pemkab Banyuwangi Pastikan Ada Pavingisasi di Semua Desa

BANYUWANGI - Pemkab Banyuwangi memastikan semua desa menerima pavingisasi menerima pavingisasi selama tahun 2018. Direncanakan 200 hingga 300 titik pavingisasi akan dikerjakan di 189 desa di wilayah Banyuwangi.

"Kami telah mengkaji pemanfaatan paving sebagai infrastruktur jalan selama 3 tahun terakhir. Paving itu sangat familiar, sangat ramah lingkungan dan bagus dipasang di desa-desa," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya dan Penataan Ruang (PUCKPR) Banyuwangi Mujiono, Minggu (25/2).

Mujiono mengatakan, paving yang dipasang me...

Cagub Jatim Gus Ipul Berkunjung ke Banyuwangi

BANYUWANGI - Calon Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf kembali menginjakkan kakinya di Bumi Blambangan Banyuwangi. Pria yang akrab disapa Gus Ipul tersebut  memiliki jadwal kunjungan yang cukup padat.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, setelah mendarat di Bandara Banyuwangi, di Kecamatan Blimbingsari, pria yang didampingi Calon Wakil Gubernur Puti Guntur Soekarno tersebut langsung bergerak menuju smart kampung yaitu di Desa Tamansari, Kecamatan Licin.

Dari sana Gus Ipul rencananya bergeser ke Desa Bansring, Kecamatan Wongsorejo untuk menyaksikan dan memantau Under wate...

Sabtu, 24 Februari 2018

Ditetapkan Sebagai Tersangka, Kades Wonosobo Resmi Jadi Penghuni Rutan Mapolres Banyuwangi

BANYUWANGI - Setelah diamankan dan lanjut diperiksa, Agus Tarmidi (AT) Kepala Desa Wonosobo, Kecamatan Srono resmi menjadi penghuni rumah tahanan (rutan) Mapolres Banyuwangi setelah ditetapkan sebagai tersangka dugaan pemerasan dan penipuan oleh Penyidik Reskrim Tipikor Polres Banyuwangi, Minggu (25/2/18) tepat pukul 01.00 dini hari.

Lelaki yang juga ketua Asosiasi Kepala Desa Banyuwangi (Askab) ini sebelumnya diperiksa sebagai saksi selama kurang lebih 8 jam lamanya hingga kemudian naik status menjadi tersangka.

Baca selengkapnya

Ditetapkan Sebagai Tersangka, Kepala Desa Wonosobo Resmi Jadi Penghuni Rutan Mapolres Banyuwangi

BANYUWANGI - Setelah diamankan dan lanjut diperiksa, Agus Tarmidi (AT) Kepala Desa Wonosobo, Kecamatan Srono resmi menjadi penghuni rumah tahanan (rutan) Mapolres Banyuwangi setelah ditetapkan sebagai tersangka dugaan pemerasan dan penipuan oleh Penyidik Reskrim Tipikor Polres Banyuwangi, Minggu (25/2/18) tepat pukul 01.00 dini hari.

Lelaki yang juga ketua Asosiasi Kepala Desa Banyuwangi (Askab) ini sebelumnya diperiksa sebagai saksi selama kurang lebih 8 jam lamanya hingga kemudian naik status menjadi tersangka.

Baca selengkapnya

Rumah Toleransi, Tempat Persinggahan Umat Hindu Bali di Banyuwangi

BANYUWANGI - Rumah Toleransi yang didirikan Yayasan Sad Jaya Abadi di Desa Sembulung, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi diresmikan, Jumat (23/2) malam pukul 18.00 WIB.

Kegiatan seremonial ini dihadiri Forpimka Kecamatan Cluring dan seluruh umat beragama, wilayah desa setempat. Hadir pula Gus Nuril Arifin Husein pengasuh Pondok Pesantren Abdurrahman Wahid Soko Tunggal Semarang Jawa Tengah, Sri Guru Jaya Sakti Ashram Muniwara dari Ubud, dan Maha Guru Sri Jaya Nara dari Ashram Lembah Bhayam Tabanan, Bali.

Gus Nuril memberikan apresias...

Hilang di Malang, Pemuda Asal Kediri Ditemukan di Banyuwangi

BANYUWANGI - Dilaporkan hilang di Stasiun Kereta Api Kota Baru Malang pada Minggu (17/2) lalu, Rizki Mangku Alam Rahmatulloh (17) warga Dusun Ngreco Rt 2 Rw 2 Desa Ngreco, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri berhasil ditemukan Tim Resmob Polres Banyuwangi di area Masjid Rogojampi, Kabupaten Banyuwangi, Sabtu (24/2) malam Pukul 00.30 WIB.

"Rizki dikabarkan hilang usai meninggalkan rumah tanpa kejelasan. Pria ini terakhir diketahui sedang berada di Stasiun Kota Baru, Malang hendak melakukan perjalanan ke Banyuwangi," jelas Kasat Reskrim Polres ...

Tim Saber Pungli Polres Banyuwangi OTT Kades Wonosobo

BANYUWANGI - Tim Satgas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Polres Banyuwangi melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Agus Tarmidi (50) Kades Wonosobo, Kecamatan Srono, Kabupaten Banyuwangi, Sabtu (24/2/2018).

Agus terkena OTT saat menerima uang dari korban pemerasan, di sebuah kafe di Desa Sempu, Kecamatan Sempu dengan barang bukti uang Rp 10 juta yang baru diterima dari korban.

Kabar pengamanan kades Wonosobo tersebut dibenarkan Kasat Reskrim Polres Banyuwangi, AKP Sodik Effendi. Menurutnya, lelaki yang juga Ketua Asosiasi Kepala ...

Tiga Jembatan Putus di Wongsorejo Belum Diperbaiki

Jembatan yang menghubungkan dua kabupaten hilang diterjang banjir akibat luapan air Sungai Bajulmati di Desa Bimorejo, Kecamatan Wongsorejo.

WONGSOREJO  - Banjir bandang yang melanda Desa Bimorejo pada 8 Februari lalu masih menyimpan masalah. Pasalnya hingga sekarang, tiga jembatan di Sungai Bajulmati yang ambrol hingga kini belum diperbaiki.

Keberadaan jembatan itu sendiri amat vital. Sebab, tiga jembatan tersebut  menghubungkan dua kabupaten yakni Banyuwangi dan Situbondo.

"Saat ini kondisi jembatan tersebut masih dibicarakan dan dihitung kebutuhan materialnya. Karena, rencananya fondasi jembatan penghubung...

Tiga Jembatan Putus di Wongsorejo Belum Diperbaik

Jembatan yang menghubungkan dua kabupaten hilang diterjang banjir akibat luapan air Sungai Bajulmati di Desa Bimorejo, Kecamatan Wongsorejo.

WONGSOREJO  - Banjir bandang yang melanda Desa Bimorejo pada 8 Februari lalu masih menyimpan masalah. Pasalnya hingga sekarang, tiga jembatan di Sungai Bajulmati yang ambrol hingga kini belum diperbaiki.

Keberadaan jembatan itu sendiri amat vital. Sebab, tiga jembatan tersebut  menghubungkan dua kabupaten yakni Banyuwangi dan Situbondo.

"Saat ini kondisi jembatan tersebut masih dibicarakan dan dihitung kebutuhan materialnya. Karena, rencananya fondasi jembatan penghubung...

Marak Aksi Teror, Keamanan Ponpes Darussalam Blokagung Diperketat

TEGALSARI - Maraknya aksi teror yang menyasar tempat ibadah dan pondok pesantren di sejumlah daerah akhir-akhir ini membuat kalangan pesantren mulai mengantisipasi. Di Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, Kabupaten Banyuwangi, kini memperketat pengamanannya dengan menyiagakan para santri khusus.

Di pesantren dengan 6.000 santri itu juga mulai dipasang CCTV di sejumlah titik. “Kita ikhtiar saja," cetus juru bicara Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Indy Najmu Tsakib.

Menurut keponakan pengasuh Pesantren Darussalam, KH Ahmad Hisyam...

Jumat, 23 Februari 2018

Belok Mendadak, Wanita Asal Srono Tewas Ditabrak Honda Scoopy

Umi Latifah dengan luka di bagian wajah masih menjalani perawatan di UGD RS Rahayu Medika, Srono.

SRONO - Kecelakaan yang melibatkan motor Honda Beat dengan motor Honda Scoopy  terjadi di jalan raya Desa Kebaman, Kecamatan Srono, Kabupaten Banyuwangi, Jumat (23/2/2018).

Dalam kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 05.30 itu, satu korban meninggal saat dalam perjalanan menuju RS Rahayu Medika Srono. Korban yang meninggal itu adalah, Nur Taswiyah, 60, warga Dusun Gedangan, Desa Sukopuro, Kecamatan Srono.

"Korban meninggal karena luka cukup parah di bagian kepala. Korban meninggal dalam perjalanan ke ru...

Musim Hujan, Jalan Berlubang di Genteng Semakin Merata

GENTENG - Kerusakan jalan selama musim hujan semakin parah. Usaha penambalan yang terus dilakukan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Tata Ruang Kabupaten Banyuwangi masih belum menuntaskan jalan rusak yang ada. Sebaliknya, jalan yang berlubang kini semakin merata.

Di wilayah Kecamatan Genteng, jalan yang berlubang itu semakin banyak. Itu seperti terlihat di Dusun Cangaan, Desa Genteng Wetan; daerah Tebuan Desa Kembiritan, Dusun Jenisari, Desa Genteng Kulon, dan Desa Stail, Kecamatan Genteng.
"Selama ini usaha perbaikan jalan yang rusak dengan cara menambal yang berlubang masih ...

Dirjen Kemenkeu: Banyuwangi Layak Diganjar DID Rp 75 Miliar

BANYUWANGI - Pemerintah Kabupaten Banyuwangi mendapatkan dana insentif daerah (DID) dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sebesar Rp 75 miliar. Insentif ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas pengelolaan keuangan yang baik dan peningkatan kinerja pelayanan publik di Banyuwangi.

Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan Kemenkeu Budiarso Teguh mengatakan Banyuwangi ditetapkan sebagai salah satu daerah terbaik pengelola keuangan daerah karena berhasil memenangkan tujuh dari sepuluh kriteria.

Ketujuh indikator itu mulai dari keberhasilan penurunan angka kemiskinan, peningkatan indeks pe...

Dua Pengedar Pil Koplo Asal Muncar Diringkus Polisi

BANYUWANGI - Edarkan pil koplo jenis trex, dua pemuda asal Kecamatan Muncar ditangkap Satreskoba Polres Banyuwangi. Keduanya adalah Sunawan (28) warga Dusun Stoplas, Desa Kedungrejo dan Hartanto (30) warga Dusun Muncar, Desa Kedungrejo.

Awalnya kepolisian menangkap Sunawan di rumahnya sekitar pukul 19.00 WIB. Dari tangannya Polisi mendapatkan barang bukti berupa 28 butir pil trex yang disimpan dalam bekas bungkus rokok Euro Bold. Selain obat daftar G, Polisi juga menyita uang tunai senilai Rp 23 ribu.

“Uang ini merupakan hasil penjualan pil trihexyphenidy...

Tersengat Listrik, Pekerja Bangunan Alami Luka Bakar

BANYUWANGI - Nurudin (37), seorang pekerja bangunan asal Dusun Krasak, Desa Kaotan, Kecamatan Blimbingsari, tersengat listrik, Jumat (23/02/2018) siang. Akibatnya, korban mengalami luka bakar yang cukup parah di bagian paha sampai perut dan harus menjalani perawatan intensif di RSUD Blambangan. Kejadian yang sempat menggegerkan warga sekitar ini terjadi di sebuah Ruko yang terletak di Jalan PB Sudirman, Dusun Kampung Baru, Desa Jajag, Kecamatan Gambiran, Banyuwangi. "Kejadian tersebut berawal saat korban akan membetulkan atap gedung dan...

Genangan Air di Desa Sumberberas Dibuat Lokasi Memancing

MUNCAR - Sejumlah rumah warga di Dusun Sidomulyo, Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar, sejak Minggu (4/2) digenangi air dan hingga kini masih belum surut. Genangan yang banyak ikannya tersebut kini dijadikan arena memancing oleh warga setempat.

Ikan yang ada di lokasi itu adalah jenis lele. Hal itu dikarenakan di daerah itu sempat dibuat tempat pengolahan lele. "Banyak ikan lelenya," cetus Saiful, 19, salah satu warga setempat.

Saiful menuturkan, air yang terus meninggi di lokasi bekas tambang pasir itu malah membuat ikan berdatangan. Dan warga, kini banyak yang memancing di tempat itu...

Desa Kedungringin Muncar Rawan Terjadi Puting Beliung

MUNCAR - Ancaman angin puting beliung patut diwaspadai warga yang ada di Dusun/Desa Kedungringin, Kecamatan Muncar. Pasalnya, angin puting beliung yang memporak-porandakan sejumlah rumah milik warga pada Senin (19/2), ternyata itu sudah yang kali kedua.

Pada Januari 2016 angin puting beliung juga pernah menghancurkan sejumlah rumah warga. Di antara rumah milik warga yang menjadi korban adalah Nur Kholis, 37, warga Dusun/Desa Kedungringin. "Rumah saya rusak akibat puting beliung ini yang kedua kalinya," katanya.

Hanya saja, je...

Perayaan Nyepi 2018, Parade Ogoh-ogoh Ditiadakan

BANGOREJO - Biasanya, kalangan umat Hindu sibuk mempersiapkan pawai atau perayaan ogoh-ogoh menjelang pelaksanaan Hari Raya Nyepi. Namun, untuk tahun ini sejumlah pura menyatakan tidak akan membuat ogoh-ogoh.

Hari raya Nyepi, tahun ini akan jatuh pada 17 Maret 2018. Biasanya, sebulan sebelum hari H sejumlah pura sudah melakukan persiapan.

"Tahun ini umat Hindu di Banyuwangi tidak adakan perayaan ogoh-ogoh," cetus Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kecamatan Bangorejo, Wintoyo.

Menurut Wintoyo, peniadaan perayaan ogoh-ogoh itu karena ...

Ribuan Ton Beras Impor Vietnam Tiba di Pelabuhan Tanjungwangi

BANYUWANGI - Kapal MV Vinaship Diamond berbendera Vietnam yang mengangkut 20 ribu ton beras impor asal Vietnam telah tiba di Pelabuhan Tanjungwangi, Kabupaten Banyuwangi, Kamis kemarin (22/2).

Wilayah Jawa Timur mendapatkan alokasi pembongkaran beras impor sebesar 150.000 Ton dengan rincian di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya sebanyak 130.000 ton dan Pelabuhan Tanjung Wangi sebanyak 20.000 ton.

Sebelum dimulainya aktivitas bongkar bahan pangan ini, pihak pelabuhan melakukan pengecekkan dokumen maupun segel barang. Ini dilakukan bersama dengan Disp...

Kamis, 22 Februari 2018

Banyuwangi Diproyeksikan Jadi Sentra Bawang Putih

LICIN - Kabupaten Banyuwangi diproyeksi menjadi sentra tanaman bawang putih. Saat ini telah ditanam bawang putih di lahan seluas 116 hektare di wilayah Desa Tamansari, Kecamatan Licin.

"Banyuwangi bisa menjadi sentra baru bawang putih. Kita harapkan ke depan lahannya bisa tambah luas karena potensi pengembangannya juga masih besar," kata Direktur Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian Spudnik Sujono Kamino di Banyuwangi, Kamis (23/2).

Spudnik senang karena di Banyuwangi berhasil dikembangkan bawang putih yang skala lahannya cukup luas. Apalagi, b...