Selasa, 15 Desember 2015

Pekerja Pabrik Gula Digaruk Polisi

GLENMORE - Arena judi domino di rumah sebelah gapura Kebun Kalirejo, Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, digerebek polisi Minggu dini hari lalu (13/12). Dalam operasi itu, enam warga  yang diduga ikut main judi berhasil digaruk.

Dari enam warga yang ditangkap itu, lima di antaranya pekerja proyek Pabrik  Gula Terpadu Glenmore (PPTG). Mereka  adalah Sabari Rokim, 53; Ridwan, 48;  Rusdiyanto, 38; dan Mualif, 37.

Semua warga Dusun Wonorejo, Desa Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah. Ditambah Ahmad Syakur, 37, asal Dusun Selorejo, Desa Kedung jeruk, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Ada satu pelaku lain yang asli Banyuwangi.  Dia adalah Moch. Nur wahid, 19,  warga Dusun Karangharjo, Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore. “Kita gerebek   pukul 00.15,” cetus Kapolsek Glenmore, Iptu Mujiono.

Baca selengkapnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar